Pasti Tim ini Bakal Sering Dipakai Buat Main NBA 2K18

Musim lalu adalah musimnya Golden State Warriors. Bagaimana tidak? Seorang Superstar, Kevin Durant pindah dari OKC ke Golden State yang sebelumnya juga telah diisi oleh beberapa pemain bintang seperti Green, Thompson dan Curry. Ternyata benar, pada musim pertamanya bersama Warriors, Durant langsung berhasil membalas dendam dengan mengalahkan Cavaliers 4-1! dan digadang-gadang sebagai “final terburuk”, karena Cleveland dirasa belum memberikan perlawanan yang sengit.

Cerita lain muncul saat NBA Draft. Terdapat 4 pemuda mencolok yang siap mengubah permainan NBA saat ini. Yaitu, Markell Fultz (76ers), Lonzo Ball (Lakers), Jayson Tatum (Celtics), dan underrated rookie, De’Aaron Fox (Kings). Lakers sampai rela “melepas” Russell demi playmaker masa depan, Lonzo Ball. Selain itu, NBA sekarang bekerjasama dengan Nike sebagai apparel resmi tim-tim di NBA. Bahkan perubahan-perubahan besar pun terjadi di jersey. Sekarang logo Nike jelas terpampang di dada kanan pemain. Namun, berita mengenai NBA draft dan apparel tidaklah heboh jika dibandingkan dengan transaksi pertukaran pemain, dan yang paling top adalah Kyrie Irving menuju Celtics.

Diatas hanya sebagian simpulan offseason NBA. Tengah september 2017, 2K merilis game basket NBA 2K18. Irving ditunjuk sebagai cover untuk edisi reguler, yang padahal masih berseragam Cavaliers. The King, Lebron James masih berstatus pemain dengan overall rating tertinggi yaitu 97, dan dibelakangnya ada Kevin Durant (96), serta Kawhi Leonard (95) yang gagal membawa Spurs melaju ke Final NBA untuk sekian kali.

(Photo by : NBA 2K18)

Buat kalian yang udah beli NBA 2K18 dan masih bingung mau main pakai tim apa, berikut saya berikan sedikit rekomendasi:

Continue reading “Pasti Tim ini Bakal Sering Dipakai Buat Main NBA 2K18”